Anak Bulan Belum Tampak, MPU Abdya Tetapkan 1 Ramadhan Tanggal...

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Tgk Raimi Sulaiman mengatakan pihaknya telah menetapkan hari pertama puasa Ramadhan berdasarkan hasil rukyah dari beberapa titik di Abdya dan seluruh Aceh.


Wakil Ketua MPU Abdya Tgk Raimi Sulaiman. FOTO: IST
 

BLANG PIDIE - Hasilnya sama dengan sidang isbat yang digelar Kementerian Agama dan keputusan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Dari sidang isbat yang digelar di Mesjid Jamik Baitul 'Adhim Blang Pidie, MPU Abdya menetapkan 1 Ramadhan jatuh pada Hari Minggu 3 April 2022.  


"Hingga saat ini anak bulan belum nampak, dan Alhamdulillah keputusan ini pun sejalan dengan keputusan MUI dan MPU Aceh," kata Tgk Raimi kepada Times.id, Jumat (1/4) malam.


Sebelumnya, dalam sidang isbat yang digelar Kementerian Agama (Kemenag) Jumat (1/4) petang, sudah ditetapkan bahwa 1 Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada Minggu (3/4). Senafas dengan putusan PBNU, PERSIS dan MUI.


Berbeda dengan Muhammadiyah yang sudah lebih dulu menetapkan 1 Ramadan jatuh pada hari Sabtu (2/4). Selain Muhammadiyah, ada juga Front Persaudaraan Islam (FPI) yang akan mulai puasa besok.


Jemaah Tarekat Naqsabandiyah Sumatera Barat sudah puasa lebih awal. Yaitu, dimulai sejak hari ini, 1 April 2022. Bagaimana dengan anda? Puasanya tanggal berapa?